Waduh! DKI Jakarta Bakal Kembali Gelar Operasi Tibmask?

0
99
DKI Jakarta bakal kembali menggelar Operasi Tertib Masker (Tibmask). Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) akan kembali dikerahkan untuk menjalani tugas ini lapangan. (foto: istimewa)

RADAR TANGSEL RATAS – Menyusul imbauan Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang mewajibkan kembali penggunaan masker di luar ruangan, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan pihaknya siap kembali menggelar Operasi Tertib Masker (Tibmask) lagi.

Menurut Riza, kebijakan mewajibkan masker di luar ruangan perlu mendapatkan dukungan. Apalagi, angka penularan Covid-19 di Jakarta tengah mengalami peningkatan signifikan. “Ya, tentu kami mendukung ya, apalagi ada peningkatan Covid-19, kami mendukung sekali penggunaan masker,” ujar Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (12/7).

Atas adanya rencana tersebut, Riza pun meminta jajarannya, khususnya Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk kembali menggalakkan Operasi Tibmask. “Tentu nanti itu (razia masker) menjadi upaya Satpol PP, sudah menjadi tugasnya untuk melakukan pengawasan, monitoring, dan razia,” ujarnya.

Sebelumnya, Presiden Jokowi menyebut masker harus dipakai di dalam dan luar ruangan selama pandemi Covid-19 masih ada di Indonesia, terutama untuk kota-kota yang interaksi masyarakatnya tinggi.

“Saya masih mengingatkan lagi pemerintah daerah, pemerintah kota, kabupaten dan provinsi serta TNI/Polri untuk terus melakukan vaksinasi ‘Booster’ karena memang ini diperlukan,” kata Presiden yang didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi, seusai melaksanakan salat Idul Adha 1443 Hijriah di Masjid Istiqlal, Minggu pagi (10/7) pagi.

BACA JUGA :  Israel Kepung Total Jalur Gaza, PBB Tegaskan Langkah Itu Melanggar Hukum Internasional

Jokowi meminta agar masyarakat tetap hati-hati karena varian BA.4 dan BA5 masih ada di semua negara. “Alhamdulillah kita masih berada di angka-angka yang masih terkendali. Negara-negara lain ada yang sudah 100 ribu kasus per harinya. Itu yang harus kita waspadai,” tandasnya.

Berdasarkan data yang diperoleh Satgas Penanganan COVID-19, per hari Senin (17/7/2022), ada tambahan 1.681 kasus positif COVID-19 di Indonesia. Dengan tambahan tersebut, jumlah total kasus COVID-19 yang ditemukan di Indonesia sejak Maret 2020 hingga Senin (17/7) menjadi 6.112.986 kasus.

Dilaporkan juga, per hari Senin (17/7) ada 1.866 orang di Indonesia yang sembuh dari COVID-19. Jumlah total yang telah sembuh dari Corona sebanyak 5.935.845 orang. Ada pula tujuh pasien positif Corona di Tanah Air yang meninggal dunia. Dengan demikian, jumlah total pasien positif COVID-19 yang meninggal sebanyak 156.798 orang. (BD)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini