Sujar Rilis Single ‘Ku Akui’ Ceritakan Penyesalan Putuskan Mantan

0
86

RADAR TANGSEL RATAS – Perasaan dalam hati adalah sebuah rasa yang dirasakan dalam jiwa seseorang baik itu tentang kebahagian ataupun kesedihan, tentunya akan selalu tertanam dalam fikiran dan tidak mungkin terlupakan sampai kapanpun. Seperti halnya ketika kita merindukan seseorang yang sangat berarti dalam hidup, terlebih ia memberikan kesan serta pesan yang sangat mendalam dalam hidup kita, baik dalam hubungan sepasang kekasih, hubungan anak dan orang tua, ataupun lainnya.

Sebuah lagu yang berjudul ‘Ku Akui’ milik dari grup Band Sujar (Sumber Jaya Abadi Rejeki) yang menceritakan tentang seseorang yang merindukan kekasih lamanya, rasa penyesalan dan bersalah ia rasakan karena telah menyia–nyiakan kekasih terbaiknya. Lagu ini bergenre pop alternative ciptaan Rian Allouis & Rangga Nofri Wibowo.

Selain lirik yang kuat dan mudah dihafal, lagu Ku Akui di aransement easy listening. Kekuatan vokal Rian berpadu dengan instrument musik yang lebih modern tentunya akan membuat para penikmat musik terbawa dalam cerita dan suasana lagu tersebut. Lagu ini akan cocok untuk siapapun yang sedang Rindu.

BACA JUGA :  Demi Meningkatkan Partisipasi Perempuan, Komisi II DPR Minta KPU Tak Ubah Aturan Keterwakilan Perempuan di PKPU 10/2023

Sedangkan untuk video klip lagu Ku Akui, diceritakan 2 orang yang telah berpisah dan akhirnya di pertemukan Kembali di suatu tempat hingga mereka bernostalgia dengan kenangan masa indahnya. “Namun pada akhir cerita, mereka sadar ini hanyalah sebatas rindu yang tidak mungkin mereka jalani bersama dan mereka harus kembali menajalani hidup sebenarnya dengan pasangannya masing – masing,” ucap Rian.

Sujar yang di gawangi oleh Rian (Vokalis), Cahyo (Gitaris), Rangga (Gitaris), Andy (Bassist) dan Santanu (Drummers), di lagu Ku Akui memiliki visual yang unik dalam memilih symbol lagu mereka.  Sujar Band memilih symbol bianglala untuk lagu Ku Akui, bianglala selalu berputar pada porosnya membuat kita bisa merasakan adrenalin yang sering muncul kala jatuh cinta dan merindukan seseorang.

“Namun juga bisa melihat pemandangan yang indah seakan memutar kembali masa-masa indah saat bersama orang yang kita sayang. Namun, saat bianglala berhenti dan kita harus turun, terkadang kita sadar semuanya hanya bisa dirindukan dan tidak mungkin bisa Kembali,”timpal Rangga.

BACA JUGA :  Bantah Ada Aliran Dana BUMN untuk Acara Nusantara Bersatu, Erick Thohir: Jangan Saling Tuduh!

Sujar (Sumber Jaya Abadi Rejeki) tentunya memiliki harapan besar di lagu Ku Akui, mereka yakin akan lebih sukses dari lagu–lagu sebelumnya. Dukungan dari semua pihak tentunya sangatlah diharapkan baik teman–teman media elektronik, cetak, online, fans dan para pecinta musik di tanah air. Selain itu, semoga Allah SWT meridoi segala bentuk ikhtiar dari Sujar, sehingga apa yang menjadi cita – cita dan harapan bisa terwujud. (AGS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini