Ambil Formulir Pendaftaran Calon Wali Kota di PSI, Edwin Siap Tantang Ben-Pilar di Pilkada Tangsel 2024

Selasa, 14 Mei 2024, Pukul 10:44 WIB

RADAR TANGSEL RATAS – Figur-figur muda mulai berani tampil di ajang Pemilihan Kepala Daerah Kota Tangerang Selatan (Pilkada Tangsel) 2024. Salah satunya adalah Edwin, S. H., M. H., C. L. A.

Ia adalah merupakan ketua Ikatan Advokat Indonesia Kota Tangerang Selatan (IKADIN TANGSEL). Juga, merupakan kader internal PSI.

Edwin didampingi timnya mendatangi Kantor DPD PSI Kota Tangsel, di Kawasan Cendana Residence, Pamulang, Senin, 13 Mei 2024. Dengan percaya diri, figur muda itu mengambil formulir pendaftaran calon wali kota Tangsel.

Pendaftar Pertama

Sebagai informasi, Edwin adalah pendaftar pertama. Kepada redaksi Kantor Berita ratas.id RADAR TANGSEL, ia memaparkan alasan mengapa berani maju di Pilkada Tangsel 2024.

“Motivasi saya mencalonkan diri sebagai wali kota Tangsel karena beberapa hal. Pertama, di Kota Tangsel belum ada calon-calon yang berani untuk maju mencalonkan diri. Buktinya, hari ini, saya daftar pertama di PSI,” tukasnya.

Siap Tantang Ben-Pilar

Ia pun menegaskan, jangan sampai, calon petahana saat ini: Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan (Ben-Pilar) melawan kotak kosong. Untuk itu, harus ada calon-calon yang berani tampil, termasuk dirinya yang siap menantang calon petahan Ben-Pilar yang merupakan wali kota dan wakil wali kota Tangsel.

BACA JUGA :  Lahirkan Inovasi Rumah Arsip Setda, ASN Ini dapat Penghargaan dari Benyamin Davnie

Figur muda Tangsel ini mengatakan, jangan sampai demokrasi tanpa kontestasi. “Jangan sampai, demokrasi kita tanpa kompetisi. Makanya, hari ini, PSI hadir membuka penjaringan. Dan, kebetulan saya juga kader dari PSI. Hari ini kita berkompetisi dengan baik. Pemilu kita, demokrasi kita, harus kita kawal dengan baik. Jangan sampai pemilu kita melawan kotak kosong,” cetusnya.

Komitmen Bangun Tangsel

Sehubungan dengan kontestasi Pilkada Tangsel yang akan berlangsung segera pada bulan November tahun 2024, Edwin pun menyatakan siap mencalonkan dirinya melalui Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Tangerang Selatan yang saat ini tengah menjaring calon kepala daerah. Ia berkomitmen membangun Tangsel.

“Saya berkomitmen membangung Tangsel, meneruskan program pemerintah pusat, menambah jumlah sekolah yang ada di Kota Tangerang Selatan, melakukan pemerataan pembangunan dan memperbaiki permasalahan yang masih menjadi ‘PR’ (pekerjaan rumah) yang harus diselesiakan segera,” paparnya. (AGS)

Latest

Wali Kota Benyamin “Warning” Pemenang Tender, Proyek Raksasa PSEL Tangsel Rp2,65 Triliun harus Tepat Waktu

RATAS – Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie memberikan warning alias peringatan kepada konsorsium pemenang tender proyek Pengelolaan Sampah Menjadi Energi Listrik (PSEL). Proyek...

Keukeuh Ogah Bayar Pajak Waris di Tangsel, Pengamat Nasihati Artis Leony, Warga yang Baik Harus Ikuti UU HKPD  

RATAS - Sempat membuat heboh publik karena postingannya di media sosial mengenai pajak waris, artis Leony Vitria Hartanti terpaksa dinasihati pengamat kebijakan publik. Hal tersebut dikarenakan...

Lima Titik Sarpras Air Bersih Dibangun UPTD PAM, Warga Tangsel sangat Antusias dan Senang

RATAS - Lima titik sarana dan prasarana (sarpras) air bersih tengah dibangun Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pengelolaan Air Minum (PAM) Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kota Tangerang...

Tak Kuat Disiplin Ketat, 9 Siswa SRMA 33 Tangsel Pilih Hengkang

RATAS – Kabar mencengangkan datang dari SRMA 33 Tangsel. Sembilan siswa kompak angkat kaki dari sekolah asrama itu, dengan alasan beragam, mulai dari tak tahan disiplin ketat hingga masalah...

Buntut Ledakan di Pamulang Tangerang Selatan, Puluhan Warga Mengungsi 

RATAS– Puluhan warga dilaporkan masih mengungsi imbas dari ledakan hebat yang mengguncang pemukiman padat penduduk di Jalan Talas II, Kelurahan Pondok cabe Hilir, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang...
3984931246225911134
CMS-Critic-Banner-300x600