Pemkot Tangsel Serahkan Bantuan Pendidikan untuk 1.000 Anak Jenjang Sekolah Dasar

0
28

RATAS – Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan menyerahkan bantuan biaya pendidikan bagi 1.000 anak jenjang Sekolah Dasar di Kecamatan Pondok Aren, yang berasal dari keluarga kurang mampu. Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis di SD Negeri Pondok Pucung 01, Jalan Jombang Raya No. 1, Pondok Pucung.

Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie, dalam sambutannya menyampaikan bahwa bantuan ini ditujukan untuk tahun ajaran 2024-2025.

“Total ada 1.000 penerima bantuan dengan masing-masing mendapatkan Rp 450.000 per tahun. Dana ini akan langsung ditransfer ke rekening penerima melalui Bank BJB, memastikan bantuan dapat digunakan tepat sasaran tanpa kendala,” ujar Benyamin.

Program bantuan ini mencerminkan perhatian Pemkot Tangsel terhadap pendidikan anak-anak dari keluarga kurang mampu.

“Kami ingin semua anak-anak di Kota Tangerang Selatan tumbuh cerdas dan siap menghadapi masa depan untuk menuju Indonesia Emas tahun 2045,” tuturnya.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangsel yang diwakili oleh Kepala Bidang (Kabid) SD, Didin Sihabudin, menekankan pentingnya program ini untuk membantu akses pendidikan bagi keluarga yang membutuhkan.

BACA JUGA :  Alhamdulillah, Gedung Baru SMPN 10 Tangsel Selesai Dibangun, Keren dan Megah

“Untuk tahun ajaran 2024-2025, ada 1.000 penerima jenjang Sekolah Dasar di Kecamatan Pondok Aren, dengan 340 penerima dari wilayah tersebut. Sisa penerima dari kecamatan lain masih dalam proses. Kami sedang mendorong satu siswa satu rekening, sehingga bantuan Pemkot Tangsel tepat sasaran dan tepat jumlah,” kata Didin.

Didin juga menjelaskan bahwa pengajuan bantuan cukup mudah; sekolah hanya perlu mengajukan permohonan ke Dinas Pendidikan. Program ini telah dilaporkan ke pusat dan mendapat apresiasi dari Kemendikbud.

“Dengan APBD ini, kami membantu pemerintah pusat dan masyarakat, khususnya di Tangerang Selatan, agar tidak terjadi putus sekolah. Program ini diharapkan dapat mengurangi tingkat putus sekolah dan meringankan beban biaya pendidikan,” tambahnya.

Ketua K3S Kecamatan Pondok Aren, Aminah, mengungkapkan rasa syukurnya atas program ini.

“Program ini sangat membantu, terutama untuk orang tua yang tidak mampu. Ini menunjukkan perhatian Pemerintah Kota Tangerang Selatan terhadap anak-anak didik di wilayah kami. Semoga program ini berkelanjutan setiap tahunnya dan bermanfaat bagi yang menerimanya,” ucap Aminah. (HDS)

BACA JUGA :  Pemkot Tangsel Peduli Kesehatan Kaum Lansia, Lho, Nih Buktinya! Dokter Alin Hendarlin Pasti Senyum-senyum Bacanya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini