FP1 MotoGP Hungaria 2025, Marc Marquez Jadi Pembalap Tercepat 

Jumat, 22 Agustus 2025, Pukul 21:11 WIB
Sprint Race MotoGP Prancis 2025 (Foto: Ig/@fabioquartararo20)

RATAS – Marc Marquez pembalap Ducati menyabet posisi tercepat pada latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Hungaria 2025 di Sirkuit Balaton Park, Jumat (22/8).

Sementara posisi kedua didapatkan oleh Pol Espargaro, hanya terpaut 0,277 detik di belakang Marc Marquez.

Pembalap pengganti Maverick Vinales di Tech3 KTM yang memberikan kejutan pada FP1 itu mencatatkan waktu 1 menit 38,233 detik di lap terakhirnya.

Pol yang pensiun dari MotoGP pada 2023, saat ini berstatus sebagai rider dan pengembangan KT. Musim ini adik dari Aleix Espargaro itu sudah tampil satu kali di MotoGP Ceko dan finis posisi sembilan

Pol Espargaro berhasil unggul atas pembalap KTM, Pedro Acosta, yang terpaut 0,570 detik. Luca Marini ada di posisi keempat, disusul Alex Marquez, Marco Bezzecchi, dan Franco Morbidelli

Fabio di Giannantonio sempat memimpin balapan hingga FP1 MotoGP Hungaria 2025 tersisa 23 menit.

Tapi, pembalap Pertamina Enduro VR46 itu kemudian disusul Marc Marquez dengan catatan waktu 1 menit 37,956 detik.

Diggia kemudian gagal memperbaiki catatan waktu hingga turun ke posisi 12. Francesco Bagnaia juga terpuruk di FP1.

BACA JUGA :  Erick Thohir: Sumatera Utara Layak Jadi Kandang Timnas Indonesia 

Pembalap asal Italia itu mengakhiri sesi di posisi 15, terpaut hingga lebih dari 1,3 detik dari catatan waktu Marc Marquez.

Hasil FP1 MotoGP Hungaria 2025:

1. M. Marquez 1 menit 37,956 detik
2. P. Espargaro +0.277 detik
3. P. Acosta +0.570 detik
4. L. Marini +0.704 detik
5. A. Marquez +0.727 detik
6. M. Bezzecchi +0.775 detik
7. F. Morbidelli +0.838 detik
8. E. Bastianini +0.892 detik
9. F. Aldeguer +0.892 detik
10. J. Martin +1.039 detik
11. F. Quartararo +1.057 detik
12. F. di Giannantonio +1.136 detik
13. J. Miller +1.292 detik
14. J. Zarco +1.350 detik
15. F. Bagnaia +1.383 detik

Latest

Perkataan Anggota DPR yang Keliru Perlu Diluruskan, Kata Pengamat Publik, Teknologi TVRI Paling Modern, sangat Wajar Dapat Hak Siar Piala Dunia 2026

RATAS - Pernyataan anggota DPR RI Komisi VII, Hendry Munief yang mengatakan, manajemen TVRI harus segera berbenah dengan meningkatkan kualitas pemancar, studio, dan teknologi penunjang siaran...

Jelang MotoGP Mandalika 2025, Marquez Temui Presiden Prabowo

RATAS– Juara dunia MotoGP 2025 Marc Marquez menemui Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (30/9). Pembalap ducati itu didampingi Menpora Erick Thohir dan Direktur...

PSSI Tunjuk Indra Sjafri Sebagai Pelatih Timnas Indonesia di SEA Games 2025

RATAS - PSSI resmi menunjuk Indra Sjafri sebagai pelatih Timnas Indonesia U-23 untuk ajang SEA Games 2025 di Thailand pada 9 - 20 Desember. Kepastian tersebut disampaikan Wakil Ketua Umum PSSI...

Arsenal Gulung Newcastle United 2-1

RATAS - Arsenal menggulung Newcastle United 2-1 pada pada pekan ketujuh Liga Inggris musim 2025/2026, Minggu (28/9) malam. Gol pertama Arsenal pada laga yang berlangsung di Stadion St James' Park...

Bayern Munchen Ngamuk di Bundesliga! Werder Bremen Digulung 4-0

RATAS – Bayern Munchen membenamkan Werder Bremen dengan skor 4-0 pada laga Bundesliga di Allianz Arena, Sabtu (27/9). Kemenangan Bayern Munchen tersebut membuatnya menduduki posisi puncak pada...
3984931246225911134
CMS-Critic-Banner-300x600