Telkom dan Pandawara Bersihkan Sungai Cioray Bandung dalam Aksi GoZero%

Senin, 13 Oktober 2025, Pukul 15:23 WIB
VP Sustainability Telkom Gunawan Wasisto dan Pandawara Group saat River Clean Up di Sungai Cioray, Bandung pada (20/9).

RATAS – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) melalui gerakan keberlanjutan GoZero% menggelar aksi River Clean Up di Sungai Cioray, Bandung, sebagai bagian dari rangkaian GoZero% Goes to Bandung. Kegiatan ini bertepatan dengan peringatan World Clean Up Day (20 September) dan Hari Sungai Sedunia (28 September).

Sungai Cioray dipilih karena merupakan salah satu sumber utama sampah yang mengalir ke Sungai Citarum. Dalam kegiatan ini, Telkom bersama mitra kolaborasi berhasil mengangkat 1.481 kilogram sampah, menunjukkan dampak nyata gerakan bersama lintas pihak dalam menjaga lingkungan perkotaan.

“GoZero% adalah aksi Telkom untuk mendorong bisnis yang bertanggung jawab sesuai prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG). Momentum World Cleanup Day dan World Rivers Day ini menjadi pengingat bahwa pertumbuhan bisnis harus sejalan dengan keberlanjutan lingkungan dan sosial,” ujar VP Sustainability Telkom, Gunawan Wasisto.

Sekitar 75 peserta terlibat dalam aksi ini, termasuk manajemen Telkom, karyawan, mahasiswa Telkom University, serta Pandawara Group—gerakan pemuda asal Bandung yang telah melaksanakan lebih dari 200 aksi bersih di seluruh Indonesia, melibatkan ribuan relawan, dan mengumpulkan lebih dari 1.000 ton sampah. Popularitas Pandawara di media sosial menjadikannya penggerak partisipasi publik yang luas.

BACA JUGA :  Telkom Luncurkan UMK Digital Fest 2025, Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Transformasi Digital

“Kolaborasi ini membuktikan bahwa aksi river clean up bisa memberikan dampak langsung pada lingkungan dan masyarakat. Kami berharap inisiatif ini menjadi inspirasi untuk wilayah lain,” kata EVP Telkom Regional II, Edie Kurniawan.

Perwakilan Pandawara menambahkan, “Kami senang bersinergi dengan Telkom. Semoga semakin banyak pihak bergerak bersama menjaga sungai, karena sungai adalah sumber kehidupan.”

Aksi ini sekaligus menegaskan bahwa transformasi digital Telkom harus berjalan beriringan dengan keberlanjutan. Inisiatif GoZero% juga mendukung target KLHK untuk mengurangi sampah 30% dan menangani 70% pada tahun 2025.

Dengan semangat kolaboratif dan keterlibatan aktif berbagai pihak, Telkom berharap aksi ini menjadi inspirasi untuk memperluas praktik serupa di wilayah lain, serta memperkuat kontribusi perusahaan dalam menciptakan ekosistem yang bersih, sehat, dan berkelanjutan. (HDS)

Latest

Menteri Purbaya Tak Mau Bayar Utang Whoosh Pakai APBN, Ini Penjelasannya

RATAS – Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menegaskan bahwa Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tidak akan digunakan untuk membayar utang Kereta Cepat Jakarta-Bandung...

Telkom dan Pandawara Bersihkan Sungai Cioray Bandung dalam Aksi GoZero%

RATAS – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) melalui gerakan keberlanjutan GoZero% menggelar aksi River Clean Up di Sungai Cioray, Bandung, sebagai bagian dari rangkaian GoZero% Goes to...

Telkom Cyberfest Vol. 2 Perkenalkan Dunia Siber Lewat Simulasi Pertarungan Red vs Blue Team

RATAS – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk melalui komunitas Digistar Club kembali menunjukkan komitmennya dalam mencetak talenta digital unggul melalui gelaran Telkom Cyberfest Vol. 2: Cyber...

PT Bukit Asam Jadi Perusahaan Tambang Pertama yang Kantongi Program Kepatuhan Persaingan Usaha KPPU

PT Bukit Asam Jadi Perusahaan Tambang Pertama yang Kantongi Program Kepatuhan Persaingan Usaha KPPU RATAS.id – Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) menetapkan PT Bukit Asam Tbk (PTBA) sebagai...

DigiHack 2025 Cetak Rekor Peserta: 256 Tim Siap Tanding Inovasi AI

RATAS – Ajang DigiHack 2025: Expanding Digital Horizons with TelkomGroup resmi menutup pendaftaran pada 15 September lalu dengan capaian luar biasa. Sebanyak 256 tim dari berbagai perguruan tinggi...
3984931246225911134
CMS-Critic-Banner-300x600