RADAR TANGSEL RATAS – Berdasarkan hasil survei Indikator Politik Indonesia, elektabilitas Partai Gerindra di Sumatera Barat (Sumbar) menempati posisi teratas, disusul Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Atas hasil tersebut, PKS menyatakan partainya selalu rendah hati dan akan terus melayani masyarakat. “PKS itu tawadu, terus melayani, fokus menjaga warga,” kata Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera kepada wartawan, Sabtu (5/8/2023).
Mardani mengaku tak mempermasalahkan hasil survei tersrbut. Dia mencontohkan Buya Mahyeldi yang pernah berada di urutan ketiga berdasarkan survei, tapi saat Pilkada justru menang.
Mardani kemudian menyampaikan ucapan selamat kepada Gerindra karena unggul di Sumbar berdasarkan hasil survei tersebut.
“Kalau di surve belum muncul, kami tenang dan tetap bekerja. Selamat untuk Gerindra. Tapi seperti Pilkada Sumbar, Buya Mahyel di di survei selalu di no 3 tapi pas Pilkada, beliau menang,” tutur Mardani.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, Indikator Politik Indonesia menggelar survei elektabilitas partai di provinsi Sumatera Barat. Hasil survei itu menunjukkan bahwa Partai Gerindra yang paling unggul di simulasi 18 partai dan top of mind partai.
Digelar pada 26 Juni-10 Juli 2023, survei tersebut melibatkan 810 responden di tiap dapil. Adapun Sumatera Barat terdiri dari 2 dapil, dengan demikian responden total di 2 dapil yakni 1.620.
Metode survei dilakukan dengan wawancara secara tatap muka. Adapun margin of error survei yakni +/- 2,7% dengan tingkat kepercayaan 95%.
Para responden ditanyakan ‘jika pemilihan anggota DPR RI diadakan sekarang, partai atau calon dari partai mana yang akan Ibu/Bapak pilih?’ Hasilnya, elektabilitas Partai Gerindra mencapai 23,8%, diikuti PKS 11,5% dan Demokrat 11%.
Terkait survei ini, peran Ketua DPD Sumbar Partai Gerindra Andre Rosiade digarisbawahi. Elektabilitas Partai Gerindra yang teratas di Sumbar ini merupakan hasil kerja nyata Andre Rosiade. Andre Rosiade disebut mendominasi di Sumbar.
Sementara itu, pada top of mind atau pertanyaan terbuka, Partai Gerindra juga kembali unggul dengan elektabilitas 18,7%. Sementara itu diikuti PKS 8,8% dan PAN 8,6%.
Hasil simulasi 18 nama partai yakni:
– Gerindra 23,8%
– PKS 11,5%
– Demokrat 11%
– Golkar 10,6%
– PAN 10%
– NasDem 7,1%
– PDIP 2,6%
– PPP 1,5%
– Perindo 0,9%
– PKB 0,9%
– Hanura 0,4%
– PSI 0,2%
– Gelora 0,2%
– PBB 0,1%
– Partai Ummat 0,1%
– Partai Buruh 0%
– PKN 0%
– Garuda 0%
TT/TJ 19%.
Survei Top of Mind partai:
– Gerindra 18,7%
– PKS 8,8%
– PAN 8,6%
– Demokrat 8,5%
– Golkar 8%
– NasDem 5,5%
– PDIP 1,2%
– PPP 1,2%
– Perindo 0,7%
– PKB 0,5%
– Hanura 0,3%
– PSI 0,2%
– Partai Ummat 0,2%
– Gelora 0,2%
– PBB 0,1%
TT/TJ 37,3%