Tentang Rumah Dinas Menteri di IKN, Menko Luhut: Ini Kok Kecil? Mestinya Bisa Dibesarkan!

Jumat, 15 Maret 2024, Pukul 20:39 WIB
Penampilan salah satu rumah dinas menteri di IKN. Progres pembangunan rumah-rumah khusus menteri ini hampir menyentuh 80 persen. (Foto: Dok. Kementerian PUPR)

RADAR TANGSEL RATAS – Beberapa waktu lalu, Menko Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, sempat terkejut saat melihat ukuran rumah dinas menteri di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur. Hal itu diungkapkan langsung oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono.

“Pak Luhut bilang: ‘Lho ini kok kecil? Mestinya bisa dibesarkan.’ Tetapi dengan konsep compact city (kota yang kompak) disesuaikan dengan desain pemenang sayembara,” ungkap Basuki di Jakarta, Rabu (13/3/2024).

Menurut Basuki, luas rumah menteri di IKN memang lebih kecil ketimbang dengan rumah di Kompleks Widya Chandra, Jakarta, yang ditempati para menteri saat ini. Basuki menjelaskan dia termasuk menteri yang menempati rumah dinas di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, tersebut.

Basuki juga mengatakan bahwa rumah dinas menteri kemungkinan bakal rampung sebelum 17 Agustus 2024. Basuki sendiri menjadi salah satu menteri pertama yang tinggal di kompleks tersebut.

Ia juga mengaku sudah meninjau rumah dinasnya di IKN Nusantara. Ia pun direncanakan mulai pindah ke IKN pada Juli 2024. Sebab, pembangunan rumah dinas untuk Menteri PUPR sudah selesai dengan fasilitas standar, seperti kamar tidur, dapur, ruang tamu, dan ruang rapat.

BACA JUGA :  Benyamin Davnie Tak Bisa Lepas dari Bayang-Bayang Airin, Ini Sebabnya

Dijelaskan oleh Basuki, semua rumah dinas para menteri, baik menteri koordinator maupun menteri teknis, di IKN Nusantara memiliki tipe bangunan yang sama, termasuk luas lahan dan bangunannya.

Perlu diketahui, progres pembangunan rumah dinas menteri di IKN Nusantara hampir menyentuh 80 persen. Total anggaran untuk pembangunan rumah menteri di IKN ini cukup fantastis yakni mencapai Rp519,06 miliar. Artinya, biaya pembangunan per unit rumah menteri di IKN mencapai Rp14 miliar. (ARH)

Latest

Menhan Sjafrie Tegaskan Doa dan Kebersamaan sebagai Sumber Kekuatan Bangsa

Menhan Sjafrie Tegaskan Doa dan Kebersamaan sebagai Sumber Kekuatan Bangsa RATAS.id— Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin menegaskan bahwa kekuatan sejati bangsa bersumber dari doa dan...

Israel Deportasi Empat Aktivis Global Sumud Flotilla

RATAS – Israel mendeportasi empat aktivis asal Italia yang sebelumnya ditahan saat mengikuti armada bantuan menuju Gaza. Empat aktivis tersebut tergabung di 470 orang yang ditangkap ketika...

Didik Haryadi Desak Subsidi Listrik Tepat Sasaran, Jangan Dinikmati Kelompok Mampu

RATAS - Anggota Komisi XI DPR RI Didik Haryadi menegaskan bahwa subsidi energi, khususnya subsidi listrik yang disalurkan melalui PLN, harus diberikan hanya kepada masyarakat yang benar-benar...

Komisi XIII DPR Soroti Dugaan Pelanggaran HAM Berat di Konsesi PT Toba Pulp Lestari

RATAS - Anggota Komisi XIII DPR RI, Muslim Ayub, menegaskan bahwa insiden kekerasan yang terjadi pada 22 September 2025 di kawasan konsesi PT Toba Pulp Lestari (TPL), Kabupaten Toba, Sumatera Utara,...

Ketua Pusbakum Satria Advokasi Wicaksana DKI Jakarta Dukung Asta Cita Presiden Prabowo 

RATAS - Pusat Bantuan Hukum (Pusbakum) Satria Advokasi Wicaksana Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) DKI Jakarta mendukung progam Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto terkait swasembada...
3984931246225911134
CMS-Critic-Banner-300x600