Prasetio Edi Resmi Pimpin Dewan Pengawas PAM JAYA, Fokus Perluas Akses Air Bersih

Senin, 04 Agustus 2025, Pukul 03:23 WIB

RATAS — Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Wibowo menunjuk mantan Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi, sebagai Ketua Dewan Pengawas Perumda PAM JAYA. Penyerahan Surat Keputusan dilakukan oleh Asisten Perekonomian dan Keuangan Setda DKI Jakarta, Suharini Elinawati, di Kantor Pusat PAM JAYA, Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Senin (4/8).

Usai menerima SK, Prasetio langsung menyatakan kesiapannya bekerja cepat dan memastikan PAM JAYA mencapai target-target strategis.

“Saya siap turun tangan, mendorong inovasi, sinergi, dan kolaborasi demi pelayanan air bersih yang optimal. Prioritas kami adalah memastikan akses air bersih yang merata, terjangkau, dan berkelanjutan bagi seluruh warga Jakarta,” kata Prasetio.

Ia juga menyerukan dukungan dari seluruh pemangku kepentingan untuk bersama-sama memperkuat ketahanan dan keberlanjutan sumber daya air ibu kota.

“Mari kita jaga bersama sumber daya air untuk masa depan. Terus edukasi masyarakat tentang pentingnya air perpipaan dan kampanye kesadaran lingkungan,” tegasnya. (HDS)

BACA JUGA :  CMNP Diterpa Gugatan dan Mundurnya Tiga Komisaris, CBA: Investor Perlu Waspada

Latest

Kasus Keracunan MBG Terus Berulang, Komisi IX DPR Desak Pemerintah Gunakan Dapur Sekolah

RATAS - Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Charles Honoris, menyampaikan keprihatinan mendalam atas kembali terjadinya kasus keracunan makanan dalam program Makan Bergizi Gratis (MBG). Kali ini, insiden...

Marak Keracunan dalam Program Makan Bergizi Gratis, DPR Tekankan Peran Ahli Gizi Harus Optimal di SPPG

RATAS- Pemerintah tengah melakukan evaluasi besar-besaran terhadap Program Makan Bergizi Gratis (MBG) menyusul meningkatnya kasus keracunan makanan di berbagai daerah. Wakil Ketua Komisi IX DPR RI,...

Heboh Panen Padi di Hari Kesaktian Pancasila! Garuda Astacita Nusantara dan Yayasan Bhakti Bela Negara Kompak Kawal Ketahanan Pangan  

RATAS –  Di momentum Hari Kesaktian Pancasila, 1 Oktober 2025, DPP Garuda Astacita Nusantara (GAN) turun langsung ke Desa Pamengkang, Serang, Banten, memenuhi undangan Yayasan Bhakti Bela Negara...

Bamsoet Dorong Percepatan Revisi Undang-Undang KADIN

RATAS – Anggota Komisi III DPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Politik dan Keamanan Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia Bambang Soesatyo (Bamsoet) menuturkan KADIN...

Mengapa Angka Kemiskinan Versi Bank Dunia dan BPS Bisa Berbeda Jauh? Ini Penjelasannya

Mengapa Angka Kemiskinan Versi Bank Dunia dan BPS Bisa Berbeda Jauh? Ini Penjelasannya RATAS.id – Laporan Macro Poverty Outlook Bank Dunia menyebut bahwa pada tahun 2024 sebanyak 60,3 persen...
3984931246225911134
CMS-Critic-Banner-300x600