PSSI Tunjuk Indra Sjafri Sebagai Pelatih Timnas Indonesia di SEA Games 2025

Senin, 29 September 2025, Pukul 20:43 WIB
Indra Sjafri (Foto: dok pssi)

RATAS – PSSI resmi menunjuk Indra Sjafri sebagai pelatih Timnas Indonesia U-23 untuk ajang SEA Games 2025 di Thailand pada 9 – 20 Desember.

Kepastian tersebut disampaikan Wakil Ketua Umum PSSI Zainuddin Amali dalam konferensi pers di Menara Mandiri, Jakarta, pada Senin (29/9).

“Akhirnya diputuskan yang akan memimpin Timnas Indonesai di SEA Games 2025 adalah pelatih kepala, bapak Indra Sjafri,” kata Zainuddin.

Indra Sjafri mencatat sejarah pada SEA Games 2023 di Kamboja setelah sukses mengantar Timnas Indonesia U-22 meraih medali emas.

Prestasi itu diraih usai kemenangan dramatis 5-2 atas Thailand di partai final melalui babak perpanjangan waktu, Selasa (16/5/2023).

Keberhasilan tersebut menjadi momen penting karena mengakhiri puasa gelar selama 32 tahun, sejak terakhir kali Indonesia meraih emas di SEA Games 1991 di bawah pelatih Anatoli Polosin.

Indra juga tercatat menyamai pencapaian Bertje Matulapewa, pelatih pertama yang mempersembahkan emas SEA Games untuk Indonesia pada 1987.

BACA JUGA :  Umi Cinta Bekasi: Figur Misterius di Balik Hebohnya Dugaan Jual Tiket Surga Rp1 Juta

Latest

Musala Ponpes Al Khoziny Sidoarjo Ambruk dan Telan Korban Jiwa, Begini Respons DPR

RATAS –  Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan duka cita terkait insiden ambruknya musala di pondok pesantren Al Khoziny Sidoarjo, Jawa Timur yang menelan tiga korban...

Jelang MotoGP Mandalika 2025, Marquez Temui Presiden Prabowo

RATAS– Juara dunia MotoGP 2025 Marc Marquez menemui Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (30/9). Pembalap ducati itu didampingi Menpora Erick Thohir dan Direktur...

Tok! Razman Nasution Divonis 1,5 Tahun Penjara

RATAS — Majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Utara menjatuhkan vonis 1,5 tahun penjara kepada Razman Arif Nasution terkait perkara pencemaran nama baik Hotman Paris Hutapea. Amar putusan...

Madagaskar Dilanda Gelombang Protes Besar-besaran! Presiden Bubarkan Pemerintahan 

RATAS – Presiden Madagaskar Andry Rajoelina memutuskan membubarkan pemerintahannya setelah gelombang protes besar-besaran oleh generasi muda atau gen Z. Dilansir dari The Guardian, aksi...

Sang Alang Kritik Peran Relawan, Program MBG, dan Kebijakan Razia Kendaraan Bobby Nasution

Sang Alang Kritik Peran Relawan, Program MBG, dan Kebijakan Razia Kendaraan Bobby Nasution RATAS.id — HR. Sang Alang Hardjono, atau yang dikenal sebagai Sang Alang—pencipta lagu fenomenal...
3984931246225911134
CMS-Critic-Banner-300x600