Dekat dengan Masyarakat Ala Camat Ciputat, Seperti Apa Bentuknya? Simak Paparan Soal Program “Nyaba Kampung” Ini!

Kamis, 19 Desember 2024, Pukul 10:57 WIB

RATAS – Camat Ciputat, H. Mamat, S. E., M. M. mempunyai cara tersendiri dalam mendekatkan diri dengan masyarakat atau warga yang dipimpinnya. Dekat masyarakat ala camat Ciputat ini pun mendapat apresiasi warga.

Camat Mamat membuat gebrakan program yang dinamakan “Nyaba Kampung”. Kepada redaksi Kantor Berita ratas.id (Grup Ratas TV), Rabu, 18 Desember 2024, di ruang kerjanya, Kantor Kecamatan Ciputat, Camat Mamat membeberkan program yang jadi favorit warga tersebut.

“Program ‘Nyaba Kampung’ ini sudah dimulai pada Juni 2022 sampai sekarang Desember 2024. Jadi, sudah berjalan kurang lebih dua tahun,” ujar Camat Mamat, di kantornya, Jl. Cendrawasih Raya, No. 110, Sawah Lama, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten.

Mengapa namanya “Nyaba Kampung”? “Karena, biar familiar di masyarakat,” ungkap camat yang hafal demografi wilayahnya secara detil termasuk nama-nama ketua RT/RW serta jumlah penduduknya tersebut.

Apakah “Nyaba Kampung” itu? Camat yang familiar dan supel dengan awak media ini menjelaskan, “Nyaba Kampung” itu artinya berkunjung atau silaturahmi ke kampung-kampung.

BACA JUGA :  BPBD Tangsel Pastikan Wilayah Aman dari Bencana, Warga Diminta Tetap Waspada

“Sebenarnya adalah silaturahmi ke kampung-kampung. Kami datang ke salah satu RW di salah satu kelurahan. Nanti (ketua) RW-nya ngumpulin (ketua) RT-nya, tokoh masyarakat, kader posyandu, kader PKK,” terangnya.

Lalu, sambung Camat Mamat, di situ, pertama mereka melakukan kerja bakti. “Setelah itu, kami diskusi terkait permasalahan-permasalahan yang ada di lingkungan tersebut,” tegasnya.

Ingin mengetahui detilnya? Simak selengkapnya di Channel YouTube Ratas TV berikut ini. (AGS)

Latest

Wali Kota Benyamin “Warning” Pemenang Tender, Proyek Raksasa PSEL Tangsel Rp2,65 Triliun harus Tepat Waktu

RATAS – Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie memberikan warning alias peringatan kepada konsorsium pemenang tender proyek Pengelolaan Sampah Menjadi Energi Listrik (PSEL). Proyek...

Keukeuh Ogah Bayar Pajak Waris di Tangsel, Pengamat Nasihati Artis Leony, Warga yang Baik Harus Ikuti UU HKPD  

RATAS - Sempat membuat heboh publik karena postingannya di media sosial mengenai pajak waris, artis Leony Vitria Hartanti terpaksa dinasihati pengamat kebijakan publik. Hal tersebut dikarenakan...

Lima Titik Sarpras Air Bersih Dibangun UPTD PAM, Warga Tangsel sangat Antusias dan Senang

RATAS - Lima titik sarana dan prasarana (sarpras) air bersih tengah dibangun Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pengelolaan Air Minum (PAM) Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kota Tangerang...

Tak Kuat Disiplin Ketat, 9 Siswa SRMA 33 Tangsel Pilih Hengkang

RATAS – Kabar mencengangkan datang dari SRMA 33 Tangsel. Sembilan siswa kompak angkat kaki dari sekolah asrama itu, dengan alasan beragam, mulai dari tak tahan disiplin ketat hingga masalah...

Buntut Ledakan di Pamulang Tangerang Selatan, Puluhan Warga Mengungsi 

RATAS– Puluhan warga dilaporkan masih mengungsi imbas dari ledakan hebat yang mengguncang pemukiman padat penduduk di Jalan Talas II, Kelurahan Pondok cabe Hilir, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang...
3984931246225911134
CMS-Critic-Banner-300x600