Musrenbang di Kelurahan Pisangan Sukses Digelar, Camat Ciputat Timur (Rastra Yudhatama) Tegaskan, Usulan Pembangunan Fisik 60 Persen

Rabu, 08 Januari 2025, Pukul 20:22 WIB

RATAS – Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) yang digelar di Kelurahan Pisangan, Kecamatan Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Provinsi Banten sukses digelar pada Rabu, 08 Januari 2025. Camat Ciputat Timur, Rastra Yudhatama, S. STP menegaskan, usulan pembangunan fisik dalam musrenbang kali ini 60 persen.

Sisanya, 40 persen adalah pembangunan non-fisik. “Melalui musrenbang ini, seluruh unsur masyarakat dapat mengusulkan rencana program pembangunan. Yang pasti, usulan pembangunan fisik dalam musrenbang tadi adalah 60 persen untuk fisik, 40 persen pembangunan non-fisik ” ujar Camat Rastra Yudhatama.

Kepada redaksi Kantor Berita ratas.id, di lokasi, birokrat muda yang diakrab disapa Camat Yudha itu mengatakan, semua unsur masyarakat dapat mengusulkan rencana pembangunan sesuai kebutuhan. “Baik LPM (Lembaga Pemberdayaan Masyarakat), karang taruna, maupun organisasi yang lain silakan mengusulkan rencana pembangunan sesuai dengan kebutuhan,” paparnya.

Camat termuda di Tangsel ini berharap, musrenbang berjalan lancar dan aspiratif serta akomodatif. “Semua usulan masyarakat akan ditampung dan digodok. Yang tentunya hasil musrenbang ini nantinya akan dijadikan bahan untuk menyusun Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) yang kemudian digunakan untuk menyusun KUA (Kebijakan Umum APBD) dan PPAS (Plafon Prioritas Anggaran Sementara),” urainya.

BACA JUGA :  Berkolaborasi dengan Universitas Prasetiya Mulya, KAGAMA Tangsel Ciptakan Inovasi STEM Guna Wujudkan Masa Depan yang Inklusif

Para pejabat dan unsur masyarakat hadir dalam musrenbang tersebut. Di antaranya: Camat Ciputat Timur Rastra Yudhatama, anggota DPRD Kota Tangsel Daerah Pemilihan Ciputat Timur (Sudiar, Karlena), para pejabat kecamatan dan kelurahan, PKK, babinsa, babinmas, LPM (Lembaga Pemberdayaan Masyarakat), BKM (Badan Keswadayaan Masyarakat), RT, RW.

Sebagai informasi, musrenbang itu diselenggarakan di berbagai tingkatan pemerintahan. Mulai dari desa, kecamatan, kabupaten/kota, provinsi, hingga nasional.

Tujuan musrenbang adalah untuk mengakomodasi aspirasi dan kebutuhan masyarakat dalam proses perencanaan pembangunan. Dalam musrenbang, berbagai pihak akan berdiskusi untuk membahas isu strategis, proses yang telah dijalani, dan capaian target pemerintah. (AGS)

Latest

Wali Kota Benyamin “Warning” Pemenang Tender, Proyek Raksasa PSEL Tangsel Rp2,65 Triliun harus Tepat Waktu

RATAS – Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie memberikan warning alias peringatan kepada konsorsium pemenang tender proyek Pengelolaan Sampah Menjadi Energi Listrik (PSEL). Proyek...

Keukeuh Ogah Bayar Pajak Waris di Tangsel, Pengamat Nasihati Artis Leony, Warga yang Baik Harus Ikuti UU HKPD  

RATAS - Sempat membuat heboh publik karena postingannya di media sosial mengenai pajak waris, artis Leony Vitria Hartanti terpaksa dinasihati pengamat kebijakan publik. Hal tersebut dikarenakan...

Lima Titik Sarpras Air Bersih Dibangun UPTD PAM, Warga Tangsel sangat Antusias dan Senang

RATAS - Lima titik sarana dan prasarana (sarpras) air bersih tengah dibangun Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pengelolaan Air Minum (PAM) Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kota Tangerang...

Tak Kuat Disiplin Ketat, 9 Siswa SRMA 33 Tangsel Pilih Hengkang

RATAS – Kabar mencengangkan datang dari SRMA 33 Tangsel. Sembilan siswa kompak angkat kaki dari sekolah asrama itu, dengan alasan beragam, mulai dari tak tahan disiplin ketat hingga masalah...

Buntut Ledakan di Pamulang Tangerang Selatan, Puluhan Warga Mengungsi 

RATAS– Puluhan warga dilaporkan masih mengungsi imbas dari ledakan hebat yang mengguncang pemukiman padat penduduk di Jalan Talas II, Kelurahan Pondok cabe Hilir, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang...
3984931246225911134
CMS-Critic-Banner-300x600