RADAR TANGSEL RATAS – Bakal calon legislatif Partai Solidaritas Indonesia (Bacaleg PSI), Johannes Timotius Amanupunnjo, S. H. mendukung Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) dalam menyediakan jalur prestasi masuk sekolah negeri untuk para atlet. Itu wujud keberpihakan Pemkot Tangsel pada dunia pendidikan dan olah raga.
Hal tersebut diungkapkan Bro Johnny, sapaan akrab Johannes Timotius Amanupunnjo usai menemani putranya mengikuti ujian kenaikan tingkat karate di Teras Kota Tangsel, Ahad (2/10/2022). “Kebijakan pemkot yang prorakyat kecil, berpihak pada dunia pendidikan dan olah raga harus kita dukung,” tandasnya, kepada awak redaksi RADAR TANGSEL ratas.id.
Politisi muda PSI itu mengatakan, para atlet yang berprestasi di bidang olah raga apa pun termasuk karate sangat layak masuk sekolah negeri. “Anak-anak yang berprestasi di bidang olah raga (jadi atlet) dapat masuk sekolah negeri melalui jalur prestasi, itu suatu kebanggan. Dan, mereka akan lebih semangat dalam belajar. Apalagi, prestasi atletnya bagus, prestasi akademiknya juga bagus. Hebat itu,” tukasnya.
Bro Johnny prinsipnya sangat mendukung upaya Pemkot Tangsel dalam memberikan apresiasi pada anak-anak yang berprestasi untuk masuk sekolah negeri. “Sangat mendukung. Mudah-mudahan, dengan banyak kegiatan (karate) semenjak dini seperti ini, akan lahir atlet-atlet andal di Tangsel. Sekolahnya bangga, Tangsel pun bangga,” cetusnya.
Untuk itu, bacaleg PSI yang pada Pileg 2024 akan bertarung di Daerah Pemilihan (Dapil) Tangsel VI (Ciputat Timur) itu sendiri mendorong putranya sejak dini mengikuti olah raga karate. Ia memasukkan jagoannya yang masih kecil itu ke Bandung Karate Club (BKC) Dojo Teras Kota Tangsel.
“Saya menemani putra kesayangan yang sedang ujian kenaikan tingkat karate. Jadi, anak saya ini saya masukkan ke Bandung Karate Club (BKC) Dojo Teras Kota. Dan, hari ini mengikuti ujian kenaikan tingkat. Hampir 300 orang peserta yang mengikuti ujian se-Kota Tangsel. Mulai dari anak TK sampai karyawan,” tegasnya
Pria yang juga advokat itu melanjutkan, ini bukti dirinya ingin supaya sang anak mencintai dunia olah raga karate. “Dan, mudah-mudahan kelak bisa jadi atlet yang membawa harum nama Tangsel,” pungkas pria yang sudah pensiun dari BKC itu.
Ujian kenaikan tingkat tersebut dibuka oleh Ketua Umum BKC Kota Tangsel Deden Deni. Diketahui, Kang Deden Deni adalah merupakan kepala dinas pendidikan dan kebudayaan Kota Tangsel.
Dalam sambutannya, Kang Deden menyampaikan bahwa Pemkot Kota Tangsel juga menyiapakan jalur prestasi untuk para atlet yan akan menempuh pendidikan di sekolah negeri..Pembina BKC Kota Tangsel adalah Kang Pilar Saga Ichsan, wakil walikota Tangsel.
Sedangkan, pendiri BKC adalah Kang Iwa Rahadian Arsanata. Dalam acara itu, Kang Iwa berhalangan hadir. (AGS)