Jadi Official Partner Hannover Messe 2023, Indonesia Cetak Investasi Rp 30 Triliun

0
66
Hannover Messe merupakan pameran teknologi industri tahunan terbesar di dunia, yang diselenggarakan oleh Deutsche Messe AG. Hannover Messe 2023 akan dimulai pada 17 April hingga 21 April 2023, dan diikuti lebih dari 90 negara peserta, serta dikunjungi oleh banyak pelaku bisnis dari seluruh dunia. (foto: istimewa)

RADAR TANGSEL RATAS – Gelaran Hannover Messe 2023 di Jerman membawa berkah untuk Indonesia. Hingga saat ini, lewat ajang pameran industri terbesar di dunia tersebut, Indonesia mencatatkan kerja sama investasi dengan nilai mencapai Rp 30 triliun.

Seperti yang dilansir Liputan6.com (16/4/2023), Direktur Jenderal Ketahanan, Perwilayahan, dan Akses Industri Internasional (Dirjen KPAII) Kementerian Perindustrian, Eko S.A. Cahyanto, mengatakan ada penandatangan kerja sama yang nilainya Rp 30 triliun dari hasil campaign memperkenalkan Indonesia sebagai partner country.

“Mereka baru bertemu hari ini untuk menandatanganinya. Sebelumnya pertemuannya virtual,” tutur Eko di sela-sela persiapan pembukaan Hannover Messe 2023 di Hannover, Jerman. Minggu (16/4/2023).

Eko menjabarkan, ada sejumlah kerja sama yang ditandatangani pada hari ini. Selain investasi, ada juga kontrak pembelian lahan kawasan industri dan juga kerja sama pemanfaatan teknologi. “Ini kita akan melakukan monitor terkait realisasinya,” ia menambahkan.

Lebih lanjut, Eko juga menyatakan hasil dari penandatangan kerja sama hari ini salah satunya akan berbuah hasil berupa pembangunan pabrik yang berlokasi di luar Pulau Jawa. Tapi, Eko belum bisa membocorkan nilai investasi maupun proyek investasi yang akan dibangun nantinya.

BACA JUGA :  Demi Kurangi Polusi Udara di Jakarta, DPRD DKI Usul Usia Kendaraan Dibatasi

“Dalam 2-3 bulan ke depan akan ada groundbreaking, kontrak pembelian lahan kawasan untuk bangun pabrik. Berlokasi di luar Jawa. Kita tunggu realisasinya. Sektornya berkaitan dengan sustainability dan renewable energy. (Nilairnya) Ini biasanya kalau mereka (investor) yakin, nilainya bisa naik. Saya berharap naik (nilainya),” papar Eko.

Sebagai informasi, di ajang Hannover Messe 2023, Indonesia bakal menampilkan lebih dari 157 co-exhibitor yang terdiri dari pelaku usaha industri termasuk startup industri, asosiasi, kawasan industri, kawasan ekonomi khusus, lembaga pendidikan dan Ibu Kota Negara (IKN) dalam Paviliun Indonesia, bersama dengan pelaksanaan berbagai business summit dan konferensi.

Eko optimistis, perhelatan Hannover Messe 2023 dapat dihadiri lebih banyak pengunjung dan potensial buyers jika dibandingkan dengan Hannover Messe 2021 yang dilakukan secara digital karena dampak pandemi Covid-19.

Tercatat, Hannover Messe 2021 mampu mengaget 90.000 peserta terdaftar dan sukses menarik perhatian lebih dari 3,5 juta impresi pada laman situs, serta 4,5 juta jangkuan sosial media. (BD)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini