Akademisi Prodi TI ISTN Siap Cetak Lulusan Informatika Andal yang Dibutuhkan di Berbagai Bidang Industri

4
307

RADAR TANGSEL RATAS – Jajaran akademisi Program Studi Teknik Informatika (Prodi TI) Fakultas Sains dan Teknologi Informasi (FSTI) Institut Sains dan Teknologi Nasional (ISTN) siap mencetak lulusan yang andal yang dibutuhkan berbagai bidang industri. Lulusan informatika ISTN yang andal saat ini sudah banyak terserap di dunia kerja.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Program Studi Teknik Informatika (Kaprodi TI) FSTI ISTN, Aryo Nur Utomo, S. T. M. Kom. “Yang jelas, kami Insya Allah siap mencetak lulusan informatika yang andal yang dibutuhkan di berbagai bidang industri,” ujar Aryo, kepada awak redaksi Kantor Berita RADAR TANGSEL ratas.id, di sela-sela kesibukannya mengajar.

Ditemui di Kampus ISTN, Jl. Moh. Kahfi II, Bumi Srengseng Indah, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Selasa (9/8/2022), Aryo mengatakan, lulusan informatika yang andal itu mendapatkan sertifikasi. “Mereka (para lulusan) TI mendapatkan sertifikasi yang kita kembangkan dalam prodi Teknik Informatika,” paparnya.

Saat ditanya sejak kapan direktorat jenderal pendidikan tinggi (dikti) mengeluarkan izin prodi TI di ISTN? Aryo menerangkan, izin operasional dari dikti sekitar tahun 2009.

Hingga kini, lanjut Aryo, pihaknya sudah mempunyai ratusan alumni atau lulusan TI ISTN. “Alhamdulillah sampai sekarang sudah ratusan, ya, lulusan atau alumnimya. Cukup banyaklah, sudah 12 tahunan, berarti,” imbuhnya.

Mereka, dijelaskan Aryo, sudah terserap di dunia kerja. “Para alumni/lulusannya sudah menyebar di berbagai industri dan instansi baik swasta maupun pemerintah. Ada yang di BNPB (jadi ASN), di swasta, perusahan-perusahaan IT, macam-macam, banyak yang pasti,” urainya.

Untuk itu, ia membuka kesempatan pada lulusan SMA/SMK/MA untuk bergabung dan menempuh program studi TI di ISTN. Dan, sambungnya, Prodi TI ISTN dapat menjadi referensi para calon mahasiswa karena terakreditasi BAN PT sangat baik (B).

“Ini kesempatan yang sangat bagus tentu. Adik-adik lulusan SLTA, silakan yang ingin belajar dan menempuh prodi TI di ISTN, kami sangat senang. Prodi IT dapat menjadi referensi para calon mahasiswa karena memiliki akreditasi Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) B atau sangat baik,” cetusnya.

BACA JUGA :  Catat! Ternyata Indonesia Punya Gold Hydrogen yang Digadang-gadang Jadi Energi Masa Depan

Apalagi, dipaparkan Aryo, era sekarang dan masa depan adalah serba digitaliasi. “TI sudah pasti sangat dibutuhkan di era digitalisasi. Dan ini peluang yang sangat menjanjikan untuk para mahasiswa ke depannya saat sudah lulus kuliah. Karena, berbagai bidang industri membutuhkan lulusan informatika,” tegasnya.

Terlebih, menurut literatur yang ia baca, Indonesia masih membutuhkan 40 ribuan ahli informasi dan teknologi (IT). “Ini sangat terkait dengan TI (Teknik Informatika). Makanya, saya berharap di era digitalisasi ini, IT dapat makin gencar masuk di berbagai bidang, baik keuangan, pertanian, agro pertanian, perikanan, maupun bidang lainnya pun teknologi informasi pasti masuk,” tandasnya.

Tenaga Baru, Semangat Baru, Layanan Baru

Sementara itu, pergantian pimpinan di struktur akademisi ISTN terjadi baru-baru ini. Dengan tenaga baru dan semangat baru diharapkan dapat terwujud layanan baru yang semakin baik di ISTN khususnya di Fakultas Sains dan Teknologi Informasi (FSTI).

Kepala Program Studi (Kaprodi) Teknik Informatika FSTI ISTN Periode 2022-2024 adalah Aryo Nur Utomo, S. T. M. Kom. Ia menggantikan kaprodi sebelumnya: Neny Rosmawarni, S. Kom., M. Kom.

Dosen berhijab itu diganti karena Neny masuk kedinasan sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) di wilayah lain. Serah terima jabatan kaprodi lama ke kaprodi baru tersebut dilaksanakan pada 19 Juli 2022 di Gedung Prima FSTI (Fakultas Sains dan Teknologi Informasi) ISTN.

Mengingat masih masa pandemi, acara sertijab dilakukan dengan mematuhi protokol kesehatan (prokes). Sertijab kaprodi TI itu dihadiri Dekan FSTI ISTN: Marhaeni, S. Kom., M. Kom dan
segenap kaprodi fakultas.

Sang dekan memulai sertijab dengan pembacaan Surat Keputusan Rektor ISTN 2022. Acara sertijab pun berjalan lancar.

Profil Singkat Kampus ISTN

Kampus Institut Sains dan Teknologi Nasional (ISTN) adalah kampus yang didirikan sejak 5 Desember 1950. ISTN sendiri merupakan perguruan tinggi swasta (PTS) di bidang teknik yang sudah cukup lama berdiri di Indonesia.

BACA JUGA :  Hasil Survei Indikator Menunjukkan Gen Z Lebih Banyak Pilih Prabowo Sebagai Capres

Mulanya, ISTN didirikan oleh Prof. Ir. Roosseno, yakni salah seorang ahli beton Indonesia. Tujuan pendirian kampus ISTN pada waktu itu adalah untuk meng-upgrade kemampuan para ahli teknik menengah Indonesia guna mengambil alih dan mengganti para insinyur Belanda yang pulang ke negaranya pascakemerdekaan Indonesia.

Kampus ini berlokasi di Jl. Moh. Kahfi II, Buumi Srengseng Indah, Jagakarsa, Jakarta Selatan, 12640. Badan Penyelenggara ISTN adalah Yayasan Perguruan “Cikini”

Memiliki area yang cukup luas dan sarana/prasarana yang lengkap membuat kampus ini nyaman dan sangat tepat untuk dijadikan sebagai tempat menimba ilmu perkuliahan. Kampus ini juga sangat hijau.

Ada danau di dalamnya dan memiliki belasan lapangan futsal. Fasilitas itu sangat mendukung sekali untuk kegiatan-kegiatan kemahasiswaan saat pembelajaran.

Kerennya lagi, kini, ISTN sudah lengkap jenjang pendidikannya. Mulai dari diploma (D3), sarjana (S1), profesi apoteker, dan magister (S2): mesin, elektro, industri dan sipil ada semua.

Informasi Pendaftaran Mahasiswa

Fakultas Sains dan Teknologi Informasi (FSTI) ISTN membuka pendaftaran untuk mahasiswa baru. Dengan semangat baru dan dalam rangka melanjutkan program-program pendidikan agar selaras di masa pandemi, FSTI ISTN siap menerima mahasiswa baru.

Dan, para mahasiswa akan memasuki masa perkuliahan mulai September 2022. Perkuliahan akan berjalan normal kembali dengan sistem tatap muka (luar jaringan/luring).

Sebagai informasi, FSTI ISTN terus meningkatkan pelayanan pendidikan dan membantu masyarakat salah satunya dengan beasiswa 100% kepada mahaiswa baru yang memiliki semangat akademisi, organisasai atau peringat baik di sekolah sebelumnya. Yaitu, untuk Program Studi Matematika (Statistika) dan Fisika (Terapan).

Pengabdian ke masyarakat juga terus dilakukan para mahasiswa dengan memanfaatkan fasilitas keilmuan di jurusan. Hal itu agar dapat diterapkan di masyarakat.

Program-program yang dilakukan sangat menarik seperti praktik di laboratorium komputer (labkom), juga webinar, seminar, WAG keilmuan. Serta, share modul training, dan layanan jasa gratis untu playstore/cpanel hosting.

BACA JUGA :  Temukan Banyak Pelanggaran dan Kesalahan Sistem, Bawaslu Sebut 2.413 TPS Berpotensi Gelar Pemungutan Suara Ulang

Sosialisasi pengabdian masyarakat kampus, terkait penerimaan mahasiwa baru jalur keringanan biaya pada masa pandemi Covid-19 Semester Ganjil Tahun Ajaran 2022/2023 juga dilakukan sesuai SK Rektor ISTN. Adapun nomor keputusan tersebut adalah
Keputusan Rektor ISTN Nomor: 007/01.1-A/I/2022 tentang Pedoman Pemberian Beasiswa untuk Program Studi Tertentu
untuk Mahasiswa Baru TA 2022/23 ISTN.

Program ini terbuka untuk masyarakat umum dan alumni hingga 31 Agustus 2022. Bahkan, untuk Prodi Fisika dan Matematika ada beasiswa 100% untuk yang memiliki nilai prestasi nilai raport rata-rata 7, 5.

Sedangkan, untuk semester berikutnya akan disesuaikan dengan prestasi akademik dari mahasiswa berikutnya. Masyarakat dapat juga mengakses informasi pendaftaran melalui alamat website yaitu https://pmbonline.istn.ac.id/index.php/penmaru/artikel?mode=info&id=106

Untuk Prodi Teknik Informatika FSTI ISTN, ada keringanan biaya hingga 50 persen untuk insan informatika. Dan, untuk Jurusan Komputer FSTI ISTN, pihak kampus siap memulai perkuliahan daring/luring pada Semester Ganjil 2022/23 dengan berbagai terobosan materi, praktikum dan kualitas sarana/prasarananya.

Di semester baru ini, beberapa program nyata untuk pengadian ke masyarakat juga sudah dibuat. Antara lain:
1. pembentukan tim asistensi mahasiswa di labkom yang siap menjawab dan membantu segala sesuatu yang berhubungan dengan ilmu-ilmu komputer zaman now,
2. webinar rutin seminggu 2 X tentang pemrograman komputer yang sedang booming saat ini, antara lain: AR, VR, Android, Framework PHP, IOT, Embedeed System,
3. pembuatan grup-grup diskusi via WAG/telegram mahasiswa dan umum,
4. layanan gratis (FREE 100%) hosting web dan upload.apk/.aab ke Playstore untuk mahasiswa/umum,
5. pembagian Ebook/modul training pemrograman/ilmu komputer secara cuma-cuma via WAG /medos UKM Lab
@LABKOMISTN_JKT atau @labkomIstnJkt untuk Instagram/Twitter/facebook/Tiktok

Kontak Pendaftaran Beasiswa dapat langsung ke: Majo Alkaff ISTN +6281584872419. Atau, di website https://pmbonline.istn.ac.id/. (AGS)

 

 

4 KOMENTAR

  1. I’ve been surfing online more than three hours lately, yet I never found any attention-grabbing article like yours. It is beautiful price sufficient for me. In my view, if all website owners and bloggers made excellent content as you probably did, the net can be much more useful than ever before!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini